Selasa (26/03/2025), bertempet di ruang tunggu Kecamatan kesamben Pemerintah telah melaksanakan cek Kesehatan bagi seluruh pegawai Kecamatan Kesamben dan beberapa orang dari instansi sekitar. Cek  atau pemeriksaan  kesehatan gratis ini adalah program dari pemerintah pusat, petugas pemeriksa berasal dari Puskemas Kecamatan masing-masing.

Yang menjadi sasaran cek adalah kadar gula darah, kolesterol, asam urat, tekanan darah, mata, paru, usus, telinga, dll. Masing- masing pegawai ASN maupun Non ASN diperiksa dengan jalan diambil sampel darahnya beberapa mili dari dalam tubuhnya, selanjutnya dibawa ke laboratorium puskesmas sebelum hasilnya dikirim lewat aplikasi buatan Kemenkes yaitu aplikasi SATUSEHAT yang masing-masing pegawai diharuskan mempunyai akun.

Terlihat Camat Kesamben Eka Yulianto mengawali kegiatan ini, dan selanjutnya diikuti pagawai-pegawai lainnya termasuk dari UPT Pertanian dan UPT Pengairan  Kecamatan Kesamben.